Gorontalo, MEDGO – Seluruh pedagang takjil di Kota Gorontalo mendapat imbauan untuk tidak menggunakan bahan berbahaya dalam dagangannya. Imbauan ini disampaikan oleh Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel, saat diwawancarai usai meninjau pemeriksaan hasil uji takjil di Kalimadu yang diselenggarakan oleh Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada Rabu (5/3/2025).
“Ya, imbauannya, kalau mencari rezeki yang berkah, ya jangan menggunakan bahan-bahan yang tidak diperbolehkan pemerintah,” imbau Indra.
Selain itu, Indra juga mengingatkan agar para pedagang menjaga kualitas takjil yang mereka jual agar tetap aman dikonsumsi masyarakat. Ia juga mempersilakan para pedagang berjualan di mana saja, asalkan tetap menjaga kebersihan lingkungan.
Lebih lanjut, Indra menegaskan bahwa peninjauan yang dilakukan merupakan bagian dari tanggung jawab pemerintah dalam memastikan keamanan pangan bagi masyarakat.
“Insya Allah semuanya aman,” tutup Indra. (Adv)
